Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2017

Guru Spiritual

    Tulisan ini bukan hendak mengagung-agungkan guru spiritual. Tulisan ini adalah hasil renungan atas film dokumenter di Netflix berjudul Bikram: Yogi, Guru, Predator (2019). Bikram Choudhury (lahir tahun 1944) adalah guru yoga pendiri Bikram Yoga yang populer sejak tahun 1970-an dengan cabang tersebar hingga 40 negara. Bikram Yoga mengajarkan 26 postur yang semuanya dilatih dalam temperatur mencapai 41 derajat celcius. Selain populer karena muridnya yang berjumlah jutaan dan cara mengajarnya dengan hanya menggunakan celana renang ketat, Bikram juga adalah pelaku kekerasan dan pelecehan seksual terhadap sejumlah muridnya. Hal inilah yang mengganggu saya dalam artian, seorang guru spiritual yang identik dengan dunia ketimuran sebagai dunia yang sebisa mungkin melepaskan keterikatan terhadap "nafsu kedagingan", ternyata begitu problematik dalam urusan seks yang konsensual.  Problem guru spiritual ini terletak pada pengkultusannya. Sebagaimana diperlihatkan dala

Tentang Belajar Gambar Bersama Klinik Rupa Dokter Rudolfo

Dimulai Desember kemarin, saya tiba-tiba ingin belajar gambar. Gurunya siapa, tidak tahu. Tapi ketika sedang melihat-lihat linimasa di Facebook, tanpa sengaja saya memperhatikan akun seseorang yang sebenarnya sudah saya kenal sejak lama, yaitu R.E. Hartanto - biasa dipanggil Mas Tanto-. Ternyata, dari posting - posting -nya bisa disimpulkan, selain sebagai seorang seniman rupa yang cukup produktif, Mas Tanto juga senang mengajar gambar (untuk yang terakhir ini, memang saya baru tahu). Tanpa pikir panjang, saya sapa dia di fitur pesan Facebook dan kami langsung berbincang untuk sepakat soal harga, waktu les, dan materi belajarnya - yang ia sebut sebagai realisme optis ( optical realism )-. Oia, Mas Tanto, yang cukup nyentrik ini, menyebut program kursusnya sebagai "Klinik Rupa Dokter Rudolfo". Apa yang dipelajari pada mulanya? Awalnya, jujur saja, saya agak ragu. Bagaimana mungkin, tugas pertemuan pertama adalah belajar membuat garis melengkung sebanyak satu rim! Cara m

Pameran Mind Reflection Andra Semesta: Dari Sinestesia hingga Magi Mandala

Sekitar sebulan lalu, saya diundang oleh seorang kawan, fotografer bernama Galih Sedayu, untuk menjadi pembicara tentang topik "Peran Seni Rupa dalam Industri Kreatif". Diskusi yang diadakan di Lawangwangi Art Space tersebut juga turut mengundang seniman Tisna Sanjaya. Namun bukan tentang diskusi yang ingin saya bahas dalam tulisan ini, melainkan pameran Andra Semesta yang berjudul Mind Reflection . Diskusi memang diadakan di tengah-tengah pameran tersebut, dan memang dirancang sebagai bagian dari pameran.  Andra Semesta adalah seniman rupa lulusan Wimbledon College of Arts. Apa yang menjadi proyek melukisnya sangat bertalian dengan musik. Apa maksudnya? Ada dua kemungkinan hubungan Andra dengan musik dalam hal ini: Andra menjadikan musik sebagai stimulus geraknya. Irama musik yang menggiring kemana ia harus menggerakan kuas (atau juga tangan kosong) dan irama musik juga yang membisikkan warna apa yang harus ia pilih untuk digoreskan di atas kanvas.  Ini yang lebih

Mengajar dengan Cara Freire dan Sokrates

Dalam kegiatan belajar mengajar, sering kita dapati guru yang terus menerus mendikte muridnya. Guru diposisikan sebagai orang serba tahu dan murid sebagai kumpulan orang tidak tahu. Hal semacam ini disebut oleh pedagog Paulo Freire (1921 - 1997) sebagai " banking education " atau pendidikan a la bank. Artinya, murid-murid dianggap sebagai rekening kosong, dan guru pada posisi ini hanya berperan untuk melakukan deposit saja. Secara lebih jauh, Freire menganggap model pendidikan " banking education " hanya meneguhkan posisi guru sebagai "penindas" ( oppressor ) dan murid sebagai "yang ditindas" ( oppressed ). Freire menyatakan dalam bukunya yang berjudul Pedagogy of The Oppressed (1970), bahwa murid-murid harus terbebaskan dari gaya pendidikan yang demikian. Tidak hanya "banking education" yang mesti dilawan, tapi juga " culture of silence ". Menurut Freire, kebudayaan diam inilah yang menjadi dasar mengapa murid selalu ad

Musik Doa Sang Troubadour

*) Dimuat di Rubrik Opini Harian Umum Pikiran Rakyat, 1 September 2016 dalam rangka ulang tahun Iwan Abdurrahman.  Dalam sebuah kesempatan ketika memberikan siraman rohani – atau juga semacam orasi budaya- di kampus Telkom University pada tahun 2014, Iwan Abdul Rahman (berikutnya disebut dengan Abah Iwan) mengatakan bahwa kurang tepat jika ada yang menyebut dirinya sebagai penyanyi folk atau balada. Ia lebih senang disebut sebagai troubadour , yang Abah Iwan definisikan sebagai “orang yang ngobrol dan bernyanyi, mengelilingi api unggun, di depan teman-temannya.” Pernyataan tersebut mungkin bisa dijadikan dasar mengapa musik Abah Iwan terdengar begitu akrab dan jujur. Karena itu tadi, ia selalu menekankan bahwa: Saya bernyanyi untuk teman-teman saya.  Upaya membicarakan musik Abah Iwan barangkali malah bisa mereduksi kejujuran melodi dan iringannya. Ibarat membedah musik blues yang pada mulanya tampil sebagai sebuah ekspresi spontan dari kemurungan para pekerja Afro-Amerika yan

Mengintip Asia Lewat Seni Rupa: Catatan Perjalanan di Guangzhou

Menginjak negeri Tirai Bambu adalah impian sejak lama. Dari dulu, saya mengagumi Tiongkok sebagai negeri dengan sejarah yang panjang, kebudayaan yang mendunia, filsafat yang luhur, serta masyarakat yang mau bekerja keras. Kesempatan itu datang ketika kami mendapat undangan dari Guangzhou Academy of Fine Arts untuk hadir dan berpartisipasi dalam Asian Silk Link Art Exhibition, sebuah pameran yang dihadiri oleh sejumlah negara di Asia.  Perjalanan udara dari Jakarta ke Guangzhou membutuhkan waktu kurang lebih lima jam. Setibanya di Baiyun International Airport, kami langsung diantar oleh panitia menuju hotel yang jaraknya sekitar satu jam perjalanan. Di sepanjang jalan tersebut, saya melewati gedung-gedung tinggi dengan lampu-lampunya yang gemerlap dan Sungai Mutiara yang berlalu lalang kapal pesiar di atasnya. Secara reflek, saya mengambil beberapa foto dengan menggunakan kamera ponsel dan sudah membayangkan untuk mengunggahnya di media sosial dengan menggunakan wi-fi penginapan.

Kelas Logika: Pernyataan dan Proposisi

Setelah membahas tentang konsep dan definisi – yang merupakan bagian dari kegiatan akal budi tingkat pertama yaitu “pengertian”-, kita sekarang tiba pada pembahasan mengenai topik mengenai pernyataan dan proposisi. Pernyataan dan proposisi merupakan salah satu kegiatan akal budi tingkat kedua yaitu “keputusan” ( judgement ). lmu logika menggunakan istilah proposisi untuk menunjuk pernyataan yang sifatnya menghubungkan antara dua konsep (term). Proposisi bersifat deklaratif, yang artinya digunakan untuk menunjuk “kebenaran” (tentang kebenaran itu artinya apa, bisa dibahas nanti). Misalnya: Proposisi “Kucing adalah binatang” bersifat deklaratif karena ingin menunjukkan suatu kebenaran tentang kucing. Hal ini berbeda dengan pernyataan-pernyataan non deklaratif, misalnya interogatif (“Kucing itu apa?”), imperatif (“Kucing itu tolong dikasih makan”), eksklamatori (“Kucing punyamu lucu ya!), atau performatori, (“Aku menerima permintaan maafmu, Kucing.”). Proposisi dapat dibagi ke dalam

Menjadi Manusia Merdeka di Hadapan Absurditas (Bahasan Eksistensialisme tentang Tokoh Meursault, Bernard Rieux, dan Sisifus)

*) Ditulis dalam rangka Diskusi Rabuan di Common Room Thamrin Residence Lantai 5, Jakarta, 20 Mei 2015. Ada perasaan gembira dan juga cemas, ketika saya dihubungi untuk membicarakan hal ikhwal Albert Camus, dalam kesempatan kali ini. Mengapa? Gembira karena tentu saja, Camus adalah filsuf besar. Pikiran-pikiran dia begitu penting bagi perkembangan kehidupan Barat pada umumnya. Camus menawarkan solusi bagaimana untuk tetap hidup berbahagia di tengah kekosongan batin yang hadir akibat konsekuensi logis dari modernitas. Selain itu, tulisan-tulisannya juga amat memikat dan mempunyai nilai sastra tinggi –bandingkan dengan Descartes, Kant, atau Hegel, yang tulisannya begitu menyebalkan untuk dibaca-.  Selain itu, ada perasaan cemas karena kenyataan bahwa membicarakan pemikiran seseorang adalah kegiatan yang tidak mudah. Kita tidak bisa begitu saja memeras pemikiran Camus lewat satu dua tagline yang sudah ia lontarkan. Mau tidak mau, saya mesti membaca hampir seluruh tulisannya,

(Bioskop Alternatif) Bioskop Alternatif Berjasa Lahirkan Pemikir Film (5 dari 5)

*) Diambil dari artikel yang dimuat di Harian Umum Pikiran Rakyat, Rubrik Teropong, 13 Februari 2017. Sutradara yang kesulitan mendapat tempat di layar lebar, mempunyai kesempatan agar filmnya diputar di bioskop alternatif. Di Bandung, kesempatan itu salah satunya datang dari satu komunitas bernama Warung Film (sub-divisi dari komunitas Ruang Film Bandung) yang mengelola sebuah tempat di Jalan Banda, bernama Indi Sinema –terletak di gedung Bale Motekar lantai tiga-. Bekerjasama dengan UNPAD dan DILo (Digital Innovation Lounge), mereka kerap menjadi penyelenggara bagi pemutaran film dari para sutradara muda yang filmnya belum berhasil menembus pasar bioskop umum.  Indi Sinema ingin agar tempat tersebut menjadi satu persinggahan bagi para sutradara yang menginginkan alternatif tempat pemutaran film yang tidak membutuhkan persyaratan serta perjanjian yang rumit. Menurut Rhisa, humas Indi Sinema, “Keberadaan kami adalah dalam rangka memberi ruang pemutaran film bagi para sutradara,

Ateisme Sebagai Sikap Kemanusiaan Baru

*) Ditulis sebagai suplemen diskusi mengenai ateisme di Gallery Cafe, Taman Ismail Marzuki, atas prakarsa Lembaga Bhinneka hari Sabtu, 30 Agustus 2014. Sumber gambar: http://bsnscb.com/atheism-wallpapers/27216671.html 1. Mengapa Ateisme Muncul?  Tentu saja kita bisa mengira bahwa sebelum abad ke-20, sudah terdapat orang-orang yang dalam hidupnya tidak meyakini keberadaan Tuhan. Namun perlu diakui bahwa sikap semacam itu baru disuarakan secara lantang ketika dunia memasuki abad ke-20. Paham ateisme, atau sebuah aliran yang menyatakan bahwa Tuhan itu tidak ada, menjadi tren yang berkembang di era modern. Perkembangannya sangat ditopang oleh berbagai hal yang akan kita bahas bersama-sama.  a. Perkembangan Sains dan Teknologi  Ketika Eropa memasuki periode Zaman Pencerahan pada sekitar abad ke-17 dan abad ke-18, terdapat sikap percaya Tuhan yang berbeda sama sekali. Seiring dengan perkembangan sains dan teknologi, Tuhan yang dipercayai oleh –umumnya- para ilmuwan masa it

(Bioskop Alternatif) LayarKita: Berlayar Mencerdaskan Masyarakat (4 dari 5)

*) Diambil dari artikel yang dimuat di Harian Umum Pikiran Rakyat, Rubrik Teropong, 13 Februari 2017. Meski ada beberapa komunitas dan tempat yang menggelar bioskop alternatif, namun nama LayarKita termasuk yang paling konsisten di Bandung. Sejak tahun 2011, komunitas yang dikoordinatori oleh Tobing Jr. tersebut rutin menggelar bioskop alternatif dengan cara gerilya. Maksudnya, mereka aktif mendatangi tempat-tempat untuk diajak kerjasama dalam hal pemutaran film. Contohnya, saat ini LayarKita aktif bergerilya di Pusat Kebudayaan Prancis (IFI – Bandung) setiap hari Senin dan Museum Asia Afrika setiap hari Selasa. Film-film yang diputar oleh LayarKita sangatlah beragam, dari mulai Africa United (2010), Crimes and Misdemeanors (1989), High Noon (1952), Julius Caesar (1953), hingga yang sudah sangat lama seperti Battleship Potemkin (1925) dan A Man with a Movie Camera (1928). Meski demikian, film yang diputar sebenarnya tidak selalu punya karakter “anti-umum”. Ada juga film-film y

(Bioskop Alternatif) Sinerupa Pirous: Pelopor Bioskop Alternatif di Bandung (3 dari 5)

  *) Diambil dari artikel yang dimuat di Harian Umum Pikiran Rakyat, Rubrik Teropong, 13 Februari 2017. Sejumlah penggemar film tentu tahu nama Joko Anwar. Ia adalah sutradara yang dikenal dengan beberapa filmnya seperti Janji Joni (2005), Kala (2007), dan Pintu Terlarang (2009). Siapa yang sangka, bahwa di masa mudanya, sebelum ia mulai terjun ke dunia film, ia adalah  cinephile  yang rajin menghadiri bioskop alternatif. Bioskop alternatif yang dihadirinya adalah ruang yang mungkin menjadi pelopor bioskop alternatif di Bandung, yaitu Sinerupa Pirous.  Pertemuan antara Seniman Rupa dengan Kolektor Film  Keberadaan bioskop alternatif di Bandung tidak bisa lepas dari nama Ronny P. Tjandra. Ia adalah aktor sekaligus kolektor film yang bertanggungjawab pada berdirinya sejumlah komunitas penyelenggara bioskop alternatif di Kota Bandung. Ronny tertarik membuat komunitas penyelenggara bioskop alternatif setelah menyaksikan film berjudul  Farewell My Concubine  (1993) di Jepang pada